Aplikasi Manajemen Wahana Bermain (Playground)
Oddish Family Hub

Wahana bermain (playground), baik di dalam ruangan maupun di luar ruangan, semakin diminati sebagai destinasi rekreasi bagi keluarga. Untuk mengelola pengunjung dan meningkatkan pengalaman bermain, banyak pengelola wahana mulai beralih ke aplikasi manajemen wahana bermain. Aplikasi ini membantu pengelola mengoptimalkan operasional dengan fitur-fitur penting seperti membership, reservasi, check-in/out, timer permainan, dan penjualan merchandise. Penggunaan teknologi ini memastikan pengunjung dapat menikmati waktu bermain tanpa antrian panjang atau proses administrasi yang rumit.

Klien

Oddish Family Hub

Layanan

Aplikasi Web base

Sistem Aplikasi Manajemen Wahana Bermain adalah merupakan perangkat lunak atau sistem yang digunakan untuk mengelola pelanggan/member wahana permainan  menggunakan perangkat komputer atau gadget dengan akses internet sebagai media utamanya. Software ini menawarkan fleksibilitas, kecepatan, dan keakuratan yang lebih tinggi dalam pengelolaan pelanggan. Oddish Fsamily Hub menjadi salah satu perusahaan yang menerapkan sistem ini untuk mempermudah pengelolaan.

Jasa Pembuatan Aplikasi

Lingkup Kerja

Jogja Software mengelola seluruh aspek pengembangan produk front-end dan back-end, serta desain grafis dan antar muka pengguna menggunakan platform Bootstrap. Bekerja sama dengan tim Oddish Family Hub memastikan bahwa software manajewmen pralground berbasis web memenuhi tujuan yang telah ditetapkan. Selain mengembangkan proyek, Jogja Software juga bertanggung jawab mengelola, maintenance keamanan dan kondisi server cloud yang digunakan.

Fitur Utama & Keunggulan

Aplikasi manajemen wahana bermain dengan fitur reservasi, check-in/out, timer, dan membership adalah solusi digital yang memudahkan pengelolaan operasional sekaligus meningkatkan pengalaman pengunjung. Dengan fitur reservasi online, pengunjung dapat merencanakan kunjungan mereka dengan nyaman, sementara timer permainan dan check-in digital membantu pengelola mengatur waktu dan kapasitas dengan lebih baik. Selain itu, fitur membership dan program loyalitas berperan dalam meningkatkan hubungan jangka panjang dengan pengunjung dan menjaga kepuasan mereka. 

Penggunaan aplikasi ini tidak hanya membuat wahana bermain lebih efisien, tetapi juga memberikan keunggulan kompetitif di pasar rekreasi yang semakin berkembang.

Reservasi Online

Aplikasi ini memungkinkan pengunjung melakukan reservasi wahana secara online melalui perangkat mobile atau komputer. Pengunjung dapat memilih waktu kunjungan, jenis wahana, dan jumlah tiket yang diinginkan. Dengan adanya sistem reservasi, pengelola dapat mengontrol kapasitas pengunjung sehingga tidak terjadi overbooking dan menjaga kenyamanan serta keselamatan di wahana.

Selain itu, aplikasi ini mendukung sistem pre-payment, di mana pengunjung dapat langsung membayar tiket secara online untuk mempermudah akses saat tiba di lokasi.

Timer Permainan

Beberapa wahana bermain memiliki batas waktu bermain yang ditetapkan untuk setiap pengunjung, seperti arena trampolin, area permainan arcade, atau escape room. Fitur timer pada aplikasi ini memungkinkan pengelola untuk memantau waktu bermain setiap pengunjung. Pengunjung dapat menerima notifikasi melalui aplikasi saat waktu bermain mereka hampir habis.

Dengan adanya timer, pengelola dapat mengatur rotasi pengunjung dengan lebih baik, memastikan semua pengunjung memiliki waktu bermain yang sama dan optimal.

Check in-out Digital

Setelah melakukan reservasi, pengunjung dapat check-in menggunakan QR code atau nomor tiket yang diterima melalui aplikasi. Proses check-in yang otomatis ini mempercepat masuknya pengunjung ke area bermain tanpa harus mengantri panjang.

Check-out juga dilakukan secara digital saat pengunjung selesai menggunakan wahana. Data kunjungan dan durasi bermain terekam secara otomatis dalam sistem, memudahkan pengelola dalam melacak aktivitas setiap pengunjung.

Membership & Program Loyalitas

Aplikasi manajemen wahana bermain juga dilengkapi dengan fitur membership yang memberikan keuntungan eksklusif bagi anggota. Pengunjung yang mendaftar sebagai anggota bisa mendapatkan diskon khusus, akses prioritas, atau waktu bermain ekstra.
Fitur ini juga mendukung program loyalitas, di mana pengunjung dapat mengumpulkan poin setiap kali mereka mengunjungi wahana atau melakukan pembelian, yang nantinya bisa ditukar dengan hadiah, tiket gratis, atau fasilitas tambahan lainnya.

Teknologi & integrasi Diterapkan

Kami menerapkan teknologi terbaik pemrogaman dalam membangun produk digital

Bootstrap Logo

Bootstrap

HTML 5

HTML 5

CSS 3

CSS 3

Javascript logo

Java Script

lLogo My SQL

My SQL

Lets Goo!

Punya project atau ingin bekerja sama?
Hubungi kami dan mari bangun sistem impianmu. Sekarang!

Scroll to Top
Ada pertanyaan? Klik disini!